LAUNCHING PEMBAYARAN REKENING AIR PDAM BELU DI KANTOR POS GIRO

Setelah menjajaki dan membuat kesepakatan kerjasama pembayaran rekening air oleh PDAM Kabupaten Belu dan Kantor Pos Giro Indonesia, maka pada tepatnya hari Kamis tanggal 7 Januari 2021 telah dilakukan lunching pembayaran rekening air oleh pelanggan PDAM Kabupaten Belu di kantor Pos Giro Atambua. Hadir pada kesempatan itu, dari pihak managemen PDAM Kabupaten Belu,  Yun Koi Asa, S.Fil selaku direktur didampingi Kepala Seksi Hubungan Langganan, Ivon Lopez, Kepala Seksi Pembukuan Januario Bruno Dasilva, SE dan Kepala Seksi Personalia, Gisela Timung. Pihak PT Pos Giro Indonesia, dipimpin langsung oleh kepala Kantor Pos Giro Atambua, Ricky Ramdhani bersama staf dan diliput sejumlah media baik cetak, online dan televisi.

Acara launching ini tepat ruang tunggu loket dan tetap menjaga dan melaksanakan protokol covid 19 secara akrab dan penuh persaudaraan. Dalam Sambutannya mewakili PT Pos Giro Indonesia, Ricky Ramdhani menyampaikan terima kasih bayak atas dipercayainya PT Pos Giro Indonesia oleh PDAM Kabupaten Belu untuk membayar rekening air para pelanggannya. Akses secara online, sehingga dimana saja di Kantor Pos Giro sudah dapat membayar rekeinging air PDAM Kabupaten Belu. Sedangkan Yun Koi Asa selaku direktur PDAM Kabupaten Belu menyampaikan terima kasih banyak untuk pihak PT Pos Giro Indonesia atas kerjasamanya sehingga tuntutan online saat ini semakin membumi juga bagi PDAM Belu. "Kami terus berbenah dalam dunia digital online yang kini menjadi tuntutan kebutuhn dunia", jelasnya.

Launcing ini dibuka dengan pemotongan tumpeng dan dilakukan pembayaran perdana oleh Januario Dasilva rekening air atas nama pelanggan PDAM Kabupaten Belu di loket kantor Pos Giro Atambua yang disaksikan masing masing direktur PDAM Belu dan Kepala Kantor Pos Giro Atambua bersama para hadirin.